Senin, 30 Mei 2011

With My Friends ( Merkiers )

Click to play this Smilebox scrapbook
Create your own scrapbook - Powered by Smilebox
Make your own scrapbook design

Minggu, 29 Mei 2011

Kenapa Kunang-Kunang Bercahaya

Siapa yang tahu dengan kunang-kunang, makhluk yang termasuk jenis serangga yang dapat mengeluarkan cahaya dari kelompok kumbang ini.. Kunang-kunang menghasilkan cahaya hijau kekuningan melalui reaksi kimia yang terjadi di dalam tubuh mereka. Kunang- kunang memancarkan cahanya pada saat malam hari..
Kunang-kunang memiliki tujuan dengan merekan memancarkan sinar dari tubuhnya.. Dengan memancarkan sinar, kunang-kunang bermaksud untuk mengenali antar satu dengan yang lainnya, maupun dengan bintang lainnya. Selain itu, kunang-kunang memancarkan cahanya juga untuk member tanda kawin..
Dalam memancarkan cahanya, kunang-kunang menggunakan panjang gelombang sinar yang berbeda-beda sesuai dengan spesiensya. Cahaya yang dipancarkan oleh kunang-kunang tidak terus menerus, melainkan berkelap-kelip. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat suatu mekanisme tertentu dalam tubuhnya yang mengatur pergantian dalam menyalakan dan memadamkan cahaya yang dipancarkannya.
Yang menyebabkan kunang-kungang bercahaya… Cahaya yang dipancarkan kunang-kunang merupakan hasil pencampuran oksigen, pigmen yang disebut luciferin, enzim luciferase, serta adanya bahan kimia adenosine triphosphate (ATP) yang menyediakan sel energy. Dalam tubuh kunang-kunang terdapat Kristal asam urat yang letaknya berada di dalam sel, dan diaktifkan untuk membuat cahaya dan bertindak sebagai cahaya dari badan kunang-kunang sendiri.
Hebatnya,, kunang-kunang dalam memancarkan cahayanya, ia tidak pernah terpengaruh oleh panas yang berasal dari cahaya yang dipancarkan dari dalam tubuhnya.
Cahaya kunang-kunang dikeluarkan oleh organ khusus yang tersusun atas sel-sel penghasil cahaya yang disebut fotosit. Organ ini terletak pada ruas ke-4 atau ke-5 dari tubuhnya. Kerlipan cahaya kunang-kunang merupakan hasil reaksi kimia yang melibatkan zat kimia bernama luciferin yang dihasilkan sel-sel penghasil cahaya. Melalui serangkaian tahapan reaksi kimia, luciferin dengan bantuan enzim luciferase dan beberapa zat tertentu bereaksi membentuk sejumlah zat kimia baru dengan melepaskan hampir 100% energi dalam bentuk cahaya. Energi yang terbuang sebagai panas sangat sedikit sekali. Bandingkan dengan lampu listrik buatan manusia. Selain bersinar, lampu listrik buatan manusia memancarkan energi panas yang besar. Sebaliknya, reaksi kimia dalam tubuh kunang-kunang melepaskan sekitar 100% energi berupa cahaya.

Itulah,, mengapa kunang-kunang bercahaya,, dan betapa hebatnya kunang-kunang jika dibandingkan dengan lampu yang kita gunakan sebagai alat penerangan… J

Jumat, 20 Mei 2011

Bakteri Pengaruhi Perilaku??

Ada berapa banyak bakeri yang hidup di dalam usus kita??? Waw mungkin jumlahnya ribuan lebih..  Kira-kira apa aja ya yang mereka lakuin terhadap usus kita??? Waw ternyata ga semua bakteri itu jahat loh… Sebagian dari mereka memiliki banyak manfaat buat tubuh kita… Mau tau apa aja??

Seperti bakteri baik yang hidup di usus bermanfaat untuk mencegah obesitas, diabetes, asma, alergi dan kanker tenggorokan. Namun pengaruh dari luar seperti pemakaian antibiotik, makanan yang mengandung lemak jahat terkadang mengganggu stabilitas bakteri di usus. Dan masih banyak lagi manfaat dari bakteri yang ada didalam usus kita. Tak ketinggalan mereka juga membantu kita dalam proses pencernaan.

Sebuah penelitian terbaru mengungkap, bakteri dalam usus dapat mempengaruhi perilaku manusia.

Menurut penelitian yang dilakukan para peneliti dari Universitas McMaster, bakteri dalam usus bisa mempengaruhi zat kimia dalam otak dan mempengaruhi perilaku manusia. Temuan ini sangat penting, karena jenis penyakit perut, termasuk iritasi usus besar, sering dikaitkan dengan kegelisahan atau depresi.
Waw bener ga ya??? Mungkin ga ya perilaku kita selama ini di pengaruhi bakteri yang ada di dalam usus kita??

"Hasil yang menakjubkan memberikan dorongan untuk melakukan penelitihan lebih jauh terhadap komponen mikroba penyebab penyakit perilaku," kata profesor pengobatan dan peneliti dari Michael G. DeGroote School of Medicine, Stephen Collin seperti dilansir medindia.net, Jumat 20 Mei 2011.
Collin dan asistennya, Premysl Bercik melakukan penelitian di Institut Penelitian Kesehatan Pencernaan Keluarga Farncombe (Inggris).

Dalam penelitian itu, ditemukan bahwa dalam usus masing-masing orang terdapat sekitar 1.000 bakteri trillium yang hidup dengan nyaman, dan selaras dengan kehidupan manusia. Bakteri ini melakukan sejumlah fungsi penting terhadap kesehatan, yaitu menyerap energi dari makanan, melindungi terjadinya infeksi, dan menyediakan nutrisi untuk sel dalam usus.

Ternyata banyak banget ya hubungan kita dengan bakteri yang ada di usus.. Mereka bermanfaat bagi tubuh kita,, tapi tak jarang mereka juga merugikan bagi kita,, dan bahkan mereka juga mempengaruhi kita dalam berperilaku.. Agak kaget yah saat kita tahu bakteri-bakteri itu mempengaruhi perilaku kita..


Sabtu, 14 Mei 2011

Perkembangan HP

            Telepon Genggam atau Telepon Seluar atau yang lebih kita kenal dengan HP ( Handphone). Siapa yang tak kenal dengan benda elektronik yang satu ini. Dari kalangan muda sampai kalangan tua hampir semua mengantongi benda kecil multi fungsi ini. Terkadang benda mungil ini tak pernah lepas dari kehidupan kita, apalagi kalangan muda. Ya, itulah kemajuan zaman saat ini. Teknologi yang semakin canggih membuat kita tak bisa lepas dari berbagai macam barang berteknologi untuk mendukung kehidupan.
            Tapi tahukah kalian,, bagaimana awal mula HP itu muncul ke dalam kehidupan kita. Sejarah penemuan telepon seluler tidak lepas dari perkembangan radio. Awal penemuan telepon seluler dimulai pada tahun 1921 ketika Departemen Kepolisian Detroit Michigan mencoba menggunakan telepon mobil satu arah. Kemudian, pada tahun 1928 Kepolisian Detroit mulai menggunakan radio komunikasi satu arah regular pada semua mobil patroli dengan frekuensi 2 MHz. pada perkembangan selanjutnya,radio komunikasi berkembang menjadi dua arah dengan ‘’frequency modulated ‘’(FM). Waww… ternyata awal penemuan HP bersumber dari perkembangan radio. Sistem telepon seluler generasi ini disebut 0-G. Sistem telepon seluler 0-G masih menggunakan sebuah sistem radio VHF untuk menghubungkan telepon secara langsung pada PSTN landline. Kelemahan sistem ini adalah masalah pada jaringan kongesti yang kemudian memunculkan usaha-usaha untuk mengganti sistem ini.
            Generasi 0 diakhiri dengan penemuan konsep modern oleh insinyur-insinyur dari Bell Labs pada tahun 1947. Mereka menemukan konsep penggunaan telepon hexagonal sebagai dasar telepon seluler. Namun, konsep ini baru dikembangkan pada 1960-an.
            Telepon seluler generasi pertama disebut juga 1G. 1-G merupakan telepon seluler pertama yang sebenarnya. Tahun 1973, Martin Cooper dari Motorola Corp menemukan telepon seluler pertama dan diperkenalkan kepada public pada 3 April 1973. Telepon seluler yang ditemukan oleh Cooper memiliki berat 30 ons atau sekitar 800 gram. Penemuan inilah yang telah mengubah dunia selamanya. Teknologi yang digunakan 1-G masih bersifat analog dengan sistem yang digunakan masih bersifat regional dan dikenal dengan istilah AMPS. AMPS menggunakan frekuensi antara 825 Mhz- 894 Mhz dan dioperasikan pada Band 800 Mhz.
            Generasi kedua atau 2-G muncul pada sekitar tahun 1990-an. 2G di Amerika sudah menggunakan teknologi CDMA, sedangkan di Eropa menggunakan teknologi GSM. GSM menggunakan frekuensi standar 900 Mhz dan Frekuensi 1800 Mhz. Dengan frekuensi tersebut, GSM memiliki kapasitas pelanggan yang lebih besar. Pada generasi 2G sinyal analog sudah diganti dengan sinyal digital. Penggunaan sinyal digital memperlengkapi telepon seluler dengan pesan suara, panggilan tunggu, dan SMS. Telepon seluler pada generasi ini juga memiliki ukuran yang lebih kecil dan lebih ringan karena penggunaan teknologi chip digital. Ukuran yang lebih kecil juga dikarenakan kebutuhan tenaga baterai yang lebih kecil.
            Pada saat HP generasi ke dua atau 2G muncul masih jarang orang-orang menggunakan HP. Mungkin hanya beberapa orang saja yang menggunakannya. Terkait karena harga yang cukup tinggi dan kebutuhan menggunakan HP yang belum terlalu tinggi.
            Generasi ini disebut juga 3G yang memungkinkan operator jaringan untuk memberi pengguna mereka jangkauan yang lebih luas, termasuk internet sebaik video call berteknologi tinggi. Dalam 3G terdapat 3 standar untuk dunia telekomunikasi yaitu Enhance Datarates for GSM Evolution (EDGE), Wideband-CDMA, danCDMA 2000. Kelemahan dari generasi 3G ini adalah biaya yang relatif lebih tinggi, dan kurangnya cakupan jaringan karena masih barunya teknologi ini. Tapi yang menarik pada generasi ini adalah mulai dimasukkannya sistem operasi pada handphone sehingga membuat fitur handphone semakin lengkap bahkan mendekati fungsi PC. Sistem operasi yang digunakan antara lain Symbian, Android dan Windows Mobile.
            Nah, ini adalah generasi HP yang digunakan pada masa ini. Mungkin hampir semua kalangan sudah menggunakan HP dengan generasi ini. Karena HP 3G ini memiliki lebih banyak fitur yang sesuai dengan kemajuan zaman dan perkembangan teknologi.
            Seiring berkembangnya teknologi kini muncul HP dengan generasi ke empat. Generasi ini disebut juga Fourth Generation (4G). 4G merupakan sistem telepon seluler yang menawarkan pendekatan baru dan solusi infrstruktur yang mengintegrasikan teknologi wireless yang telah ada termasuk wireless broadband (WiBro), 802.16e, CDMA,Wireless, LAN,Bluetooth , dlll. Sistem 4G berdasarkan heterogenitas jaringan IP yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan beragam sistem kapan saja dan dimana saja. 4G juga memberikan penggunanya kecepatan tinggi, volume tinggi, kualitas baik, jangkauan global, dan fleksibilitas untuk menjelajahi berbagai teknologi berbeda. Terakhir,4G memberikan pelayanan pengiriman data cepat untuk mengakomodasi berbagai aplikasi multimedia seperti, video conferencing, game on-line , dll.
            HP memang sudah berkembang dari bentuk, manfaat, dan berbagai fitur yang ada didalamnya sesuai dengan perkembangan teknologi yang semakin tinggi. Tinggal bagaimana kita memilih benda mungil yang satu ini untuk kebutuhan kita. Agar lebih bermanfaat dan tidak mubazir dalam penggunaanya.
            Semoga Bermanfaat … :)