MeeGo merupakan suatu platform mobile yang dikembangkan dibawah naungan Linux. MeeGo, sutau sistem operasi yang berbasis open source untuk handset, netbook dan berbagai perangkat mobile.
MeeGo merupakan sebuah proyek kerjasama yang dibangun antara Intel dan Nokia. MeeGo pertama kali diperkenalkan melalui pameran Mobile World Congress pada Februari 2010. Konsep awal dari pembuatan sistem operasi ini yaitu dengan menggabungkan sistem operasi terdahulu dari perusahaan Intel yaitu Mobiln dan Maemo dari Nokia menjadi sistem operasi baru yang lebih umum.
Beberapa perangkat keras yang menggunakan MeeGo sebagai sistem operasinya :
- Ponsel Pintar, Nokia merupakan telepon genggam pertama yang menggunakan sistem operasi MeeGo yaitu Nokia N9, dan Nokia N950.
- Tablet, tablet pertama yang menggunakan sistem operasi MeeGo yaitu WeTab yang dibuat oleh Neofonie, dan tablet lainnya yaitu Iconia M500 dari Acer.
- Laptop, laptop yang menggunakan sistem operasi MeeGo adalah Asus Eee PC X101 dan Samsung N100.
sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/MeeGo
0 komentar:
Posting Komentar